
Overview
Buat kalian yang belum tau ini anime apa akan kujelaskan sedikit sinopsis singkatnya Jojo’s Bizarre Adventure: Stardust Crusaders merupakan lanjutan atau season ketiga dari serial JoJo yang keluar tahun 2012 kemarin. Cerita berlanjut pada cucu Joseph Joestar, Kujo Jotaro yang mendapati dirinya dirasuki oleh roh jahat. Kekuatan roh tersebut disebut dengan Stand. Joseph datang ke Jepang untuk memberitahu cucunya itu takdir yang harus dia hadapi, menghabisi Dio Brando!Seri ini sebenernya dibagi menjadi dua part tapi akan kujelaskan dalam satu artikel saja, karena secara cerita maupun musuh utama adalah hal yang sama.
Untuk jumlah episode sebanyak 48 episode, anime ini sudah rilis di tahun 2014 untuk part 1 dan part 2 ditahun 2015. Untuk series Jojo’s inilah anime pertama saya, dan sebenernya saya udah nonton seri yang pertama tapi kudrop di episode awal karena ngak suka.
Hal yang Bagus, Menarik atau Ku Suka
- Cerita Untuk masalah cerita anime ini punya cerita yang sebenernya seru dan lumayan dark di beberapa aspek dan gore juga pastinya. Namun ceritanya disini tergolong simple dan enak dinikmati sih.
- Action Adegan pertarungannya juga enak banget dinikmati sih. memang secara pertarungan bukanlah yang banyak duar - duar disana sininya. Pertarungannya ngak melulu adu kekuatan saja namun juga adu strategi.
- Pose aneh & Nyentrik kenapa ini kumasukkan ke kelebihan, setelah aku menamatkan anime ini akupun paham Jojo’s emang seperti ini. Memang tak akui banyak sekali pose ataupun kelakuan karakternya yg diluar nalar, namun entah bagaimana aku malah jadi suka.
- Karakter Utama karakter utamanya ialah Kujo Jotaro dan penggambaran karakternya keren banget. karakternya ngak banyak bicara, penampilan keren layaknya berandalan tapi punya hati yg baik.
- Ngak Membosankan Walaupun ceritanya ngak enteng enteng banget tapi entah bagaimana mudah dicerna dan berakhir aku sebagai penonton jadi betah menonton dan membuatku penasaran apa yang akan terjadi selanjutnya.
Secara cerita sebenernya tipikal shounen pada umumnya sih yaitu tujuan utama jelas dan penuh petualangan.
Tapi pembawaan pertarungannya enak banget diikuti dan animasinya juga bagus sih. Ditambah dialog karakternya juga seru ketika battle terjadi.
Episodenya pun kerasa cepat namun tetap padat. Dan karena tema anime ini berbau petualangan hampir tiap episodenya kerasa seru karena berpindah pindah lokasi dan ada - ada aja kejadian baru.
Kekurangan
- Karakter Konyol Saya sebenernya ngak tau ini memang disengaja seperti ini biar jadi komedi atau apa. padahal jelas jelas para karakter utamanya di setiap tempat baru yang mereka kunjungi pasti ada musuh yang menunggu untuk mengalahkan atau membunuh mereka.
- Lagu Opening Dan Ending Yang Forgettable Menurutku dari sekian banyak lagu baik di opening dan ending cuma satu yang berkesan, dan yang lain malah biasa saja dan berakhir mudah dilupakan. Satu - satunya yang memorabble cuma yang berjudul Walk Like an Egyptian
- Pose aneh & Nyentrik Loh kok masuk kekurangan juga, memang aku akhirnya suka dengan keanehan yang ada dianime ini mulai desain karakter dan pose pose super nyentrik itu.
Tapi seolah mereka lalai, santai dan tidak berhati hati sehingga kejadian buruk selalu saja terjadi. dan ketika terjadi kejadian buruk yg diakibatkan oleh musuh baru mereka sadar dan langsung menyusun rencana bagaimana mengatasinya.
Tapi untungnya kekonyolan ini hanya terjadi di episode awal - awal saja di Part 1 dan kebelakangnya mereka semakin waspada.
Tapi diawal awal aku jujur merasa risih sih. jujur karena alasan itulah aku kurang suka dengan JoJo no Kimyou na Bouken yg sebelumnya karena selain desain aneh, pose aneh dan ditambah banyak sekali bacotnya.
- Tapi untungnya di anime ini aku akhirnya suka dan malah menikamtinya.
Kesimpulan
Anime ini cocok banget buat kalian yang mau nonton anime dengan tema petualangan ditambah jalan cerita yg terbilang seru namun ngak harus mikirin plot super ribet, para karakter utamanya keren dan action bagus.Tapi buat kalian yang merasa ngak suka dengan desain karakter dan pose pose anehnya mending skip saja.
Tapi ngak ada salahnya nonton anime ini dan ada baiknya jangan terlalu percaya apa yang dikatakan orang di internet. Kalau mau nonton, nonton saja dah.
Dan juga anime ini sekarang tersedia gratis di Muse Indonesia.
Resource
https://myanimelist.net/anime/20899/JoJo_no_Kimyou_na_Bouken_Part_3__Stardust_Crusadershttps://twitter.com/TakaPJ30/status/1570977319950626817
https://www.youtube.com/watch?v=Qfh2Gmi3WkA
https://moenime.com/jojo-no-kimyou-na-bouken-stardust-crusaders-sub-indo
https://open.spotify.com/intl-id/track/6uqfC2IdM5LxNX9hOoLj1u
Komentar
Belum ada komentar. Tulislah komentar pertama!
Langganan Komentar : RSS